Advertisement
Bahan-Bahan :
- 250 gram daging has, potong tipis
- ¼ buah bawang Bombay, cincang
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 sendok makan kecap manis
- ½ sendok the minyak wijen
- 1 sendok makan kecap inggris
- 250 cc air
- Garam, merica, pala, gula pasir secukupnya
- Minyak secukupnya untuk menumis
Pelengkap :
- ½ buah wortel, potong batang korek, rebus
- 1 buah kentang, potong batang korek, rebus
- 1 potong nanas, potong kasar
- ½ buah mentimun, potong kasar
Cara Membuat Bistik Jawa :
- Tumis bawang putih, bawang Bombay sampai harum. Tambahkan, garam, merica, pala, gula, masak sebentar
- Tambahkan daging. Masak sampai berubah warna
- Beri kecap manis, minyak wijen, kecap inggris, air
- Masak mendidih. Angkat dari api. Sajikan dengan pelengkap.
Demikianlah artikel tentang "Resep Masakan Bistik Jawa" semoga bisa bermanfaat dan selamat mencoba ya dirumah :), dan bisa kamu baca juga artikel tentang Resep Masakan Bistik Daging dan Cara Membuat Resep Kroket Kentang Isi Ayam.
Advertisement